Tugas 1 - Etika dan Profesionalisme TSI

Sebelum kita membahas tentang Etika dan Profesionalisme pada Teknologi Sistem Informasi, mari kita bahas satu persatu terlebih dahulu pengertian awal dari etika dan profesionalisme pada teknologi sistem informasi itu sendiri.

Etika
Pengertian etika adalah ilmu pengetahuan yang dipahami pikiran manusia dalam mempelajari masalah perbuatan atau tindakan manusia.

Profesionalisme
Pengertian profesionalisme adalah nilai yang mengutamakan penguasaan keahlian, komitmen, dedikasi, objektivitas, dan berorientasi jangka panjang.

Teknologi Sistem Informasi
Pengertian Teknologi system informasi terdiri dari lima komponen system informasi yaitu hardware, programs, data, procedures, dan people.

Etika dan Profesionalisme pada Teknologi Sistem Informasi
Pengertian dari Etika dan Profesionalisme pada Teknologi Sistem Informasi adalah norma-norma dan ilmu pengetahuan pemikiran manusia bagi tingkah laku, keahlian atau kualitas seseorang yang profesional yang ahli dari manusia yang baik dalam menggunakan teknologi sistem informasi di lingkungannya.

 
Etika Yang Harus Dilakukan Oleh :
Pengguna:
Jika menulis sebuah tulisan dan sumbernya diambil dari sebuah situs orang lain, maka situs orang lain tersebut harus dicantumkan di penulisan kita. Karena hal tersebut bukan sepenuhnya kita yang membuat maka harus dimasukkan link tersebut demi adanya etika dalam teknologi sistem informasi.

Pengelola:
Kelola tulisan kita dengan baik. Tulis hal yang benar dan akurat. Jangan sembarang menulis tidak sesuai dengan fakta dan kaidah yang berlaku karena akan merusak citra seseorang dan citra teknologi informasi.

Pembuat:
  • Memastikan integritas dan ketepatan waktu sistem informasi manajemen
  • Mencegah perubahan oleh pihak yang tidak berwenang pada saat pembuatan, transfer dan penyimpanan data
  • Menjamin kerahasiaan dan sensivitas informasi
  • Menjamin keabsahan akses oleh pengguna
  • Menjamin tersedianya sistem backup dan kemampuan recovery
  • Menjamin pengamanan fisik terhadap kerusakan informasi

Contoh dalam kehidupan sehari-hari tentang etika dalam Teknologi Sistem Informasi:
  • Lebih banyak menuju kearah penipuan, seperti website online yang menjual barang tapi dengan modus kebohongan. Ketika seseorang percaya bahwa website tersebut benar menjual barang dan sudah melakukan transfer pembayaran, namun barang tak kunjung dikirim.
  • Hacking. Melakukan penyusupan username/alamat email dan password seseorang demi kepentingan yang tidak benar.
  • Pembajakan software atau aplikasi seseorang yang diambil tanpa etika teknologi dalam system informasi.
  • Menulis sesuatu yang bukan fakta untuk menjelek-jelekan orang lain yang marak dilakukan didunia social networking seperti facebook, twitter dan lain sebagainya.

Sumber:
http://oday-thedays.blogspot.com/
http://tithagalz.wordpress.com/2012/03/11/etika-dan-profesionalisme-tsi/
http://id.wikipedia.org/wiki/Etika_komputer

Nama           :  SULIMAH
NPM           :  11108883
Kelas           :  4 KA 14

Read Users' Comments (0)

0 Response to "Tugas 1 - Etika dan Profesionalisme TSI"